What is This about?

Di sekolah, kita belajar membaca, menulis dan berhitung. Saya yakin juga: pemanasan global, akibat membuang sampah sembarangan, menghormati orang lain melalui tertib mengantre, hingga ilmu agama. Namun, selama kita singgah di dunia ini, di era milenial ini, tidak ada yang mengajarkan kita bagaimana menghidupi kehidupan ini.

Kehidupan ini tidak diajarkan, tetapi dipelajari.

...

Bercanda.

Blog ini nggak akan membahas hal-hal sedalam itu. Tapi, kalau ada yang ingin saya tuangkan melalui blog ini, saya ingin berbagi tentang hal-hal yang sering kalian hiraukan. Sekecil apapun, sebesar apapun, seperti apapun sampai kalian sendiri malas mengobrolkannya dan kalian menyesal sudah tersasar sampai ke blog ini.

(Camkan peringatan ini: kalian mungkin bakal menyesal tersasar sampai ke blog ini.)

Blog ini bukan buku harian. Isinya bukan tips memasak atau tips kecantikan. Blog ini juga bukan tempat kita membahas apa yang sedang membakar negeri ini dari inti bumi sampai ke permukaan. Nope. Saya ogah membahas hal membosankan macam itu.

Blog ini adalah suara.

(Mungkin juga pendidikan, tapi terserah bagaimana pembaca menerimanya.)

Saya hanya ingin bersuara. Dan melalui blog ini saya bersuara.



Enjoy the ride,
Not (A/Your) Teacher